About

About the Author

Halo! Nama saya Kinanti Kidung Darajat, boleh dipanggil Kinan atau Kidung sebagai panggilan akrabnya. Saat ini saya sedang menempuh pendidikan di Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran Program Studi Pendidikan Dokter. Saya lahir dan besar di lingkungan dengan ranah kesehatan. Hal tersebut membuat saya selalu tertarik dan ingin selalu belajar mengenai dunia kesehatan terutama perkembangannya di Indonesia. Selama kurang lebih satu tahun menempuh pendidikan di FK Unpad, saya menemukan banyak sekali sistem pembelajaran yang tidak pernah saya rasakan sebelumnya. Salah satunya saat ini saya sedang menjalani program Elective Health Alliance Science Program (EHASP). Saya harap dengan berbagai cara pembelajaran baru yang saya temukan di FK Unpad, membuat saya dapat berkembang lebih jauh dari apa yang saya bayangkan sebelumnya.

About the Blog

Blog ini merupakan hasil dari apa yang sudah saya pelajari dan kerjakan selama program Elective Health Alliance Science Program (EHASP) sebagai salah satu mata kuliah wajib yang sedang saya jalani di Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran. Dengan menggunakan Blog ini, saya akan merefleksikan serta melihat perkembangan apa yang terjadi baik dari diri saya maupun dari lingkungan disekitar saya. Segala hal mengenai program EHASP ini akan saya ceritakan dengan rasa ingin tahu dan segala perasaan yang mungkin akan asik dibagikan kepada kalian semua. Semua cerita perjalanan saya akan saya kemas dengan bahasa yang sederhana. Untuk itu, saya harap teman-teman dapat ikut merasakan keseruan perjalanan saya melalui tulisan ini. Selamat membaca!