Pengenalan Alat : Mikropipet

Pengenalan Alat : Mikropipet di Laboratorium Biomedik Dasar FK Unpad Jatinangor

Mikropipet adalah suatu alat yang digunakan untuk mengambil dan/atau memindahkan cairan dalam jumlah kecil secara akurat.

Jika pipet biasa ini digunakan pada volume terkecil 1 mili liter, untuk mikropipet biasanya digunakan untuk volume dibawah 1 mili liter.

Jenis-jenis mikropipet berdasarkan volume :

  • P1000: untuk kapasitas 100-1000 µl/0,1-1mL
  • P200: untuk kapasitas 20-200 µl
  • P20: untuk kapasitas 2-20 µl

Setiap ukuran yang berbeda dirancang untuk mengukur cairan dalam rentang volume yang berbeda.

Kemudian, untuk jenis-jenis mikropipet berdasarkan larutan :

  1. Mikropipet untuk cairan biasa
  2. Mikropipet untuk cairan dengan kekentalan tinggi & mudah menguap

Pengenalan alat 

  • Mikropipet
  • Cairan yang akan diambil
  • Sarung tangan
  • Tip
  • Tabung eppendorf

Langkah – langkah penggunaan Mikropipet

  1.  Mengatur volume sesuai yang diinginkan
    Pada bagian mikropipet selalu dilengkapi dengan pengatur volume yang terletak di bagian kepala pipet.     Untuk mengatur volume yang diinginkan, tinggal memutar-mutar bagian kepala pipet dan memperhatikan angka yang tercantum pada bagian tengah mikropipet.
  2. Memasang tip
    Pemilihan tip sangat penting untuk menentukan keakuratan dalam pemipetan. cara memasang tips yaitu tancapkan ujung mikropipet dengan tips yang sesuai, dan pastikan tips sudah terpasang dengan benar.
  3. Mengambil dan mengeluarkan sampel
    • Setelah tip terpasang, tekan tombol knob sampai hambatan pertama (setengah tekanan), jangan ditekan lebih dalam lagi.
    • Masukkan mikropipet sampai tercelup ke dalam larutan sampel. Lepaskan tekanan dari tombol knob secara perlahan-lahan sampai cairan tertarik ke dalam mikropipet dan jangan sampai ada gelembung udara.
    • Pindahkan larutan sampel ke dalam wadah yang lainnya dengan cara menekan tombol knob sampai hambatan kedua ( tekanan penuh ).
    • Lepaskan tip dengan cara menekan tombol tips ejector button

 

Refleksi Materi Pembelajaran

Karena program elektif ini berhubungan erat dengan laboratorium, maka bagi saya yang belum pernah mengunjungi laboratorium dan mengenali alat – alatnya selama menjadi mahasiswa karena sistem pembelajarn online, agenda pengenalan mikropipet di Laboratorium Biomedik Dasar FK Unpad Jatinangor sangat membantu saya untuk menjadi lebih terbiasa dan mengenal laboratorium 😊 Terimakasih dr.Ghozali dan staf-staf pendidikan yang sudah memberikan kami kesempatan untuk bisa belajar secara langsung di salah satu lab FK Unpad Jatinangor 🙏