Dosen Pembimbing Lapangan KKN Virtual Unpad 2021

Januari s/d Februari 2021 (1 bulan) saya berkesempatan untuk menjadi Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) untuk Program KKN Virtual 2021 di Unpad. KKN ini dilakukan bersama 15 mahasiswa dari berbagai fakultas dengan nama program “Strategi Rapid Digital Marketing bagi Pelaku UMKM di Masa Pandemi Covid-19”. Tahapan proses program ini adalah: perkenalan dan pembentukan tim dengan team carter canvas, persiapan, pembagian kelompok, TOT mahasiswa KKN, assessment UMKM awal, gladi resik webinar, pelaksanaan webinar, evaluasi pelatihan webinar, pendampingan UMKM, assessment UMKM akhir, serta evaluasi dan tindak lanjut. Adapun video profil pelaksanaan program ini secara singkat (7 menit) dapat anda lihat pada link youtube ini.

Direktur OoRange – Pusat Inkubator Bisnis dan Kewirausahaan Universitas Padjadjaran


Awal Tahun 2021, saya diamanahi menjadi direktur di OoRange – Pusat Inkubator Bisnis dan Kewirausahaan di Universitas Padjadjaran, menggantikan direktur sebelumnya Ibu Diana Sari yang telah menjadi Direktur di Direktorat Inovasi dan Korporasi Unpad. OoRange Unpad di tahun 2020 memang menjadi salah satu unit layanan bisnis yang dimiliki oleh Unpad, dimana punya kantor di 2 lokasi yakni bandung dan jatinangor. Fungsi utamanya adalah memfasilitasi penguatan startup, UMKM dan kewirausahaan di Universitas Padjadjaran khususnya, dan masyarakat pada umumnya. Info lengkap program/kegiatannya dapat difollow di IG atau FB @oorange.unpad atau di website : https://pib.unpad.ac.id/

PIC (Person In Charge) Program BuyUnpads

Masa pandemi covid-19 ini saya diamanahi untuk menjadi Person In Charge (PIC) Program BuyUnpads, dimana program ini adalah program penguatan Usaha Mikro dan Kecil pada komunitas civitas Universitas Padjadjaran (Dosen, Mahasiswa, Tendik dan Alumni) khususnya pada masa pandemi virus covid-19 ini. Program ini berisi : forum komunikasi, bantuan promosi, pelatihan bisnis, serta sinergi dengan kampus (riset, magang, pembelajaran, dsb). Untuk bantuan promosi online, produk-produknya dapat dilihat pada website : http://buyunpads.online/

Narasumber Pelatihan Kewirausahaan di Program KKN Desa Mekargalih – Sumedang.

Minggu, 2 Februari 2019, saya diundang oleh tim KKN Tematik Kewirausahaan Unpad di Desa Mekargalih – Sumedang, untuk memberikan wawasan untuk merintis serta mengembangkan bisnis berbasis potensi di Desa. Narasumber pada panel ini cukup komprehensif, karena selain saya ada bu helita dari bidang legal bisnis, serta kang fatur dari praktisi bisnis penduduk setempat.

Trainer pada Pelatihan Pra-Pensiun “Retired Development Program” – PensiunPreneur PT.KAI, Kota Bandung

Kota Bandung, 28 – 31 Januari 2019, saya mendapat amanah untuk menjadi Koordinator Pelatihan Pra-Pensiun karyawan PT. Kereta Api Indonesia (KAI) diberi nama RDP (Retired Development Program) yang temanya pensiunpreneur. Peserta pelatihan ini adalah karyawan PT.KAI yang akan pensiun dari kalangan staf operasional sampai dengan manajer. Topik pelatihan ini beragam, antara lain psikolog potensi dan bakat, finansial literasi, bisnis, pola hidup sehat, kunjungan usaha, serta pensiunpreneur.

Pembekalan KKN-Tematik Kewirausahaan Unpad bagi Mahasiswa dan DPL

Jatinangor, 6 – 7 Januari 2020, saya mewakili Oorange – Pusat Inkubator Bisnis Universitas Padjadjaran, diamanahi untuk menjadi narasumber pada kegiatan pembekalan KKN-Tematik Kewirausahaan Unpad. Pesertanya adalah mahasiswa yang akan ikut KKN di 35 desa di Jatinangor beserta Dosen Pembimbing Lapangannya (DPL) dari 16 fakultas di Unpad. Berharap selesai acara ini para mahasiswa dan DPL nya mempunyai wawasan dan tools untuk menggali usaha berbasis potensi unggulan di desa KKN nya masing-masing.

Narasumber “Temu Bisnis OVOC (BUMDES) di Propinsi Jawa Barat”

31 Oktober 2019, saya diundang untuk menjadi salah satu narasumber pada acara temu bisnis OVOC (One Village One Company) atau sederhananya BUMDES (Badan Usaha Milik Desa) beserta para pendampingnya di salah satu hotel di Kota Bandung. Menarik sekali bisa sharing dan diskusi dengan para pengelola dan pendamping BUMDES. Betapa model bisnis mereka lebih berat dan kompleks dari pada model bisnis biasa, karena selain dituntut untuk kejar profit, mereka juga harus mahir menyesuaikan dengan kondisi “perpolitikan” di desa, dan itu tidak mudah.

Trainer Pelatihan Internet Marketing bagi Pengrajin Keramik di Plered – Purwakarta

11 September 2019 lalu, saya berkesempatan untuk menjadi Trainer dari Pelatihan Internet Marketing bagi Pengrajin Keramik di Plered – Purwakarta. Kegiatan ini merupakan kegiatan Pengabdian Pada Masyarakat terkait dengan Program Riset kami yang diketuai Prof. Samun Jaja Raharja. Pelatihan ini fokus pada pemanfaatan market place untuk pengembangan bisnis para pengrajin. Hanya saja ketika 86 peserta ini ditanya siapa yang sudah punya akun email ? yang ngacung tangan hanya ada 4 orang. Sehingga sebelum memaparkan materi market place marketing, kita perlu jelaskan dulu bagaimana membuat akun email. Pengalaman yang menyenangkan.

Trainer Pelatihan Kewirausahaan Digital bagi UKM dari Kementerian Kominfo di Kota Bandung

4 s/d 6 September 2019, selama 3 Hari, saya oleh Pusat Studi Bisnis Digital DIGITS Unpad diundang untuk menjadi Trainer Pelatihan Kewirusahaan Digital untuk Pemula di Hotel Aryaduta Kota Bandung. Penyelenggara pelatihan ini adalah Kementerian Kominfo RI, dimana pesertanya adalah pelaku UKM dari seluruh Indonesia sebanyak 60 orang. Materi pelatihan ini di design bagaimana pemanfaatan internet untuk pengembangan bisnis UKM (pemula), jadi konten materinya berkisar tentang Business Model Canvas (BMC), website, SEO, teknik foto dan video produk, media social marketing, marketplace marketing, app chat marketing, dan teknik pitching. Dari hasil evaluasi pelatihan dari peserta didapat hasil bahwa secara umum pelatihan ini “bagus” dengan kapasitas tim trainer “sangat bangus”. Februari akhir 2020, kurikulum dan materi pelatihan ini diajarkan kepada 300 dosen dari ragam universitas di seluruh Indonesia, dengan dukungan Kementerian Kominfo RI.

Narasumber Seminar Kajian Daya Saing Komoditi Ekspor Kota Bandung

Akhir Agustus 2019 lalu, saya diundang untuk menjadi salah satu narasumber dalam seminar hasil kajian daya saing komoditi ekspor Kota Bandung. Acara ini diselenggarakan oleh Bappeda Kota Bandung. Acara ini membahas hasil kajian riset mengenai daya saing industri Kecil dan Menengah (IKM) Kota Bandung dalam persaingan global, dimana saat ini tingkat persaingan dari luar negeri semakin tinggi. Intinya, IKM ini dalam penetrasi pasar ekspor kendalanya ada 3: regulasi, pembiayaan dan kapasitas produksinya. Dalam hal ini perlu dikuatkan dengan cara penguatan sentra industri, sistem kluster, serta kolaborasi dengan pihak-pihak terkait.