Pelatihan Social Entrepreneur oleh British Council di Lembang

IMG-20160116-WA0014

Pertengahan Januari 2016, berawal dari mendapat info di Facebook dan kirim email aplikasi berupa profil dan proposal singkat, akhirnya saya termasuk diantara 31 peserta yang terpilih dari sekira 370-an aplikasi yang masuk dari seluruh Indonesia. Meski perkiraan awal sedikit meleset, dari “pelatihan tentang bagaimana menjadi seorang social entrepreneur”, menjadi “TOT social entrepreneur”, tapi pada umumnya pelatihan ini sangat bagus. Karena selain memberi pembekalan untuk menjadi seorang fasilitator pelatihan, lalu membahas konsep social entrepreneur dari UK, serta mendapat inspirasi dari pelaku sukses social entrepreneur dari Batik Fractal. Atmosfer pelatihan semakin optimal, dikarenakan para pesertanya juga mayoritas para penggiat social entrepreneur yang luar biasa, dimana mereka berwirausaha dengan tujuan tidak hanya meraih profit tapi juga untuk memberi solusi pada sebagian masalah sosial yang ada di masyarakat Indonesia.