4 s/d 6 September 2019, selama 3 Hari, saya oleh Pusat Studi Bisnis Digital DIGITS Unpad diundang untuk menjadi Trainer Pelatihan Kewirusahaan Digital untuk Pemula di Hotel Aryaduta Kota Bandung. Penyelenggara pelatihan ini adalah Kementerian Kominfo RI, dimana pesertanya adalah pelaku UKM dari seluruh Indonesia sebanyak 60 orang. Materi pelatihan ini di design bagaimana pemanfaatan internet untuk pengembangan bisnis UKM (pemula), jadi konten materinya berkisar tentang Business Model Canvas (BMC), website, SEO, teknik foto dan video produk, media social marketing, marketplace marketing, app chat marketing, dan teknik pitching. Dari hasil evaluasi pelatihan dari peserta didapat hasil bahwa secara umum pelatihan ini “bagus” dengan kapasitas tim trainer “sangat bangus”. Februari akhir 2020, kurikulum dan materi pelatihan ini diajarkan kepada 300 dosen dari ragam universitas di seluruh Indonesia, dengan dukungan Kementerian Kominfo RI.