Aktivitas : Diskusi 24H-Dietary Recall dan Infografis

Waktu : Senin, 15 Agustus 2022 

Lokasi : Online – Google Meet

Setelah pelaksanaan kegiatan wahana kedua Visit Laboratory 2: Immunology Lab pada Kamis, 11 Agustus 2022, saya mendapat kabar bahwa, beberapa dari teman kelompok TW2202a dan kelompok lainnya ada yang positif terinfeksi COVID-19 sehingga pada Senin, 15 Agustus 2022 kelompok TW2202a melakukan pertemuan dan berdiskusi mengenai keberlanjutan kegiatan dengan adanya anggota yang positif terinfeksi COVID-19. Ada dua topik yang dibahas dalam diskusi ini yaitu penugasan 24-hr dietary recall (hands on) dan Dietary analysis (hands on) serta rencana penguploadan infografis instagram sebagai bentuk edukasi masyarakat secara digital.

Rencana kegiatan kami sebenarnya adalah visit dan hands on pasien secara langsung di Poliklinik Gizi Klinik Santi Bandung pada  hari Selasa, 16 Agustus 2022 dengan mencatat, mengumpulkan semua data dan bukti kunjungan, mempelajari paparan yang didapat, serta menyusun bahan presentasi saat diskusi kelompok. Rencana rangkaian kegiatan hands on berupa: 

  • 24-hr dietary recall (hands on)
  • Dietary analysis (hands on)
  • Antropometri – Dimensi (hands on)
    • Lingkar pinggang
    • Mengukur tinggi badan
  • Antropometri – Komposisi Tubuh (hands on)
  • Analisis antropometri (hands on) 
  • Komunikasi terhadap pasien (hands on dan sit in)

Namun dengan adanya keadaan yang tidak memungkinkan dengan kondisi adanya anggota kelompok yang terinfeksi COVID-19, maka kegiatan tersebut dibatalkan. Kegiatan selama seminggu ini dilakukan secara online saja. Meskipun kegiatan tersebut batal, pembelajaran kami tetap berjalan tetapi dengan format yang berbeda. Jika rencananya adalah hands on pasien langsung di klinik, kini diubah menjadi latihan hands on dirumah melakukan 24-hr dietary recall (hands on) dan Dietary analysis (hands on) bersama orang tua dirumah dan akan dilakukan pembahasan diskusi kelompok lanjutan pada hari Jumat, 15 Agustus 2022 secara online. 

Selain itu pada diskusi ini, kami juga membahas mengenai perencanaan penangguhan infografis feeds, instatory, dan reels edukasi mengenai kanker payudara di Official Instagram @pinkribbonunpad. Kami sekelompok berdiskusi dan sepakat bahwa topik yang akan kami buat adalah keterkaitan antara obesitas dan kanker payudara. Kelompok TW2202a bekerja sama dengan kooperatif untuk membagi dan menyelesaikan tugas secara baik. 

Kami saling bekerja dan sangat bertanggung jawab dengan tugasnya masing-masing dan menyelesaikanya sesuai dengan tenggat waktu yang telah ditentukan. Penanaman nilai 6C: creativity, character, critical thinking, collaboration, communication, and citizenship sangat tertanam dan terimplementasikan dengan sangat baik di kelompok Tw2202a. Maka dari itu saya sangat mengapresiasi kerja sama tim TW2202a.