Penasaran dengan bagian dalam adaptor toshiba ? Kebetulan rekan erwinsyah, sang pahlawan MCA berbagi pengalaman dengan memperlihatkan sebuah adaptor notebook toshiba yang terbuka. Penyebab terbukanya adaptor sendiri bank erwin tidak terlalu tahu yang pasti karena yang empunya notebook bukan orang yang ngerti tentang hardware, kemungkinan besar adaptor terbuka karena akibat benturan. Saya tambahkan lingkaran tepat pada daerah ujung kabel yang dipermanenkan. Disinilah letak permasalah banyak adaptor notebook yang rusak. Dan jika sengaja dibuka pasti sulit. Jadi Hati-hatilah dalam menggulung atau menempatkan adaptor, karena jika bermasalah pastilah sulit untuk diperbaiki, kecuali harus ke tempat servis dan harga adaptor ini rata-rata diatas 1 (satu) juta rupiah.